Bersama BPBD Inhu, Rutan Kelas IIB Rengat Gelar Latihan Kesiapsiagaan dan Evakuasi Mandiri Bencana Alam
BbI.COM, INHU – Rumah Tahanan Negara (Rutan) Kelas IIB Rengat bekerja sama dengan Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Indragiri Hulu (Inhu) menggelar sosialisasi latihan kesiapsiagaan dan evakuasi mandiri bencana alam, di aula dan lapangan Rutan, Kamis (26/9/2024).
Kegiatan tersebut merupakan tindak lanjut prediksi Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) tentang potensi bencana alam di wilayah Indonesia, utamanya mengenai potensi gempa di zona megathrust.
“Hal ini digelar guna mempersiapkan petugas dan Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) Rutan Rengat dalam menghadapi kemungkinan bencana alam,” ujar Kepala Rutan Kelas IIB Rengat, Ridar Firdaus Ginting didampingi Kasubsi Pelayanan Tahanan dan Kepala Kesatuan Pengamanan Rutan serta petugas Rutan Rengat
Dijelaskan, Para petugas Rutan wajib mengetahui tindakan apa saja yang harus dilakukan ketika terjadi bencana alam.
“Hal ini sangat penting mengingat bencana alam dapat terjadi kapanpun dan di manapun,” pungkasnya.
Dalam pada itu, pemateri dari BPBD Inhu, Anthoni menjelaskan bahwa pegawai Lapas harus mengetahui hal yang harus dilakukan pra bencana, saat bencana dan pascabencana.
“Manajemen bencana yang dilakukan pemerintah meliputi pencegahan, mitigasi, kesiapsiagaan, tanggap darurat, dan pemulihan,” jelasnya.
Usai sosialisasi, tim BPBD Kabupaten Indragiri Hulu didampingi Pejabat struktural dan petugas Rutan Rengat memasuki area lapangan Rutan guna melakukan simulasi dan pemetaan jalur evakuasi serta memberikan pengarahan kepada WBP Rutan Rengat agar tidak panik seandainya terjadi bencana dan patuh mengikuti arahan petugas saat proses evakuasi berlangsung.